PEMBUKAAN WIRID SEKALIGUS HALAL BIHALAL, BAPENDA PEKANBARU KEMBALI HANGATKAN KEBERSAMAAN PASCA IDUL FITRI 1446 H

Pekanbaru - Pembukaan Wirid dan Halal bi Halal yang di padati karyawan/ti di lingkungan Bapenda Pekanbaru menandakan bahwa hangatnya kebersamaan momentum spesial pasca Idul Fitri pun masih sangat terasa pada Jumat (11/04/2025) di Masjid Nurul Falah Bapenda Pekanbaru.

Kegiatan ini di buka langsung oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Pekanbaru Dr. Alek Kurniawan,M.Si yang turut didampingi Sekretaris Bapenda Basri, S.Sos.

“Peranan agama penting dalam menumbuhkembangkan pembinaan akhlak kita sebagai pelayan publik. Makanya, wirid harus rutin dilakukan setiap Jumat, sekarang kita buka Kembali pasca libur lebaran,” kata Kepala Bapenda Pekanbaru Alek Kurniawan
Alek menyebut seluruh pegawai berkeyakinan muslim dan tidak ada halangan secara syariah wajib mengikuti kegiatan ini.
“Momen ini juga sekaligus sebagai ajang Halalbihalal”. Lanjutnya
“Mudah-mudahan, giat ini mampu meningkatkan kualitas diri kita dari waktu ke waktu. Sehingga berimbas pada pelayanan yang diberikan ke masyarakat,” harap Alek.
Kajian Jumat yang ditaja oleh Bapenda Kota Pekanbaru memang rutin setiap Jumat pagi, kegiatan ini sebagai bentuk pembinaan akhlak karyawan/ti di Lingkungan Bapenda Kota Pekanbaru. Dalam rangkaian acara, Ustadz H. Marhalim hadir sebagai pemberi siraman rohani dan Qori oleh H.M Nasir Jamal,ST. Beliau mengisi tausiyah dengan ceramah yang mengangkat nilai-nilai moral dan spiritual tentang silaturrahmi. Acara berlangsung dengan penuh kehangatan, menciptakan atmosfer kebersamaan di antara keluarga besar Bapenda Pekanbaru.

Tim Humas Bapenda Kota Pekanbaru
Berita Terbaru




