Imbang 2-2 atas DLHK, Tim Futsal Bapenda Unggul Produktivitas Gol

Min, 26 Feb 2023
2776

Jadwal Pertandingan Tim Futsal Bapenda Pekanbaru pada Ajang Piala Walikota 2023

Pekanbaru-  Pada putaran kedua babak penyisihan grup, Tim Futsal Bapenda Pekanbaru bermain imbang 2-2 atas lawannya Tim DLHK Pekanbaru dalam lanjutan ajang Piala Walikota 2023. Pertandingan berlangsung pada Minggu sore (26/02/2023) yang kembali disaksikan langsung Kepala Bapenda Alek Kurniawan, SP, M.Si

Tim Futsal Bapenda tergabung dalam Grup yang berisikan Bapenda, DLHK, Pertanahan dan Dispusip. Dari dua laga yang telah dijalankan, Bapenda mengemas 4 poin setelah menang atas pertanahan 9-1 dan imbang 2-2 dari DLHK. Duo tim Bapenda dan DLHK bersaing ketat di papan klasemen, sementara Bapenda unggul produktivitas gol dengan sama-sama memiliki poin 4 (1 menang dan 1 imbang). Statistik perbandingan produktivitas gol Bapenda dan DLHK dapat dilihat dari hasil dua tim berikut ini:

Bapenda vs Pertanahan : 9 - 1 = Unggul selisih 8 gol serta Bapenda vs DLHK  dengan produktivitas 2 – 2 menghasilkan selisih 0. Disisi DLHK; DLHK vs Dispusip dengan skor 10 – 3 menyebabkan unggul selisih sebanyak 7 gol serta DLHK vs Bapenda menghasilkan 2 – 2  dengan selisih 0 gol. Artinya produktivitas selisih gol bapenda 8 berbanding 7 dari DLHK.

Secara keseluruhan penampilan Tim cukup meyakinkan namun perlu kontrol emosi dan bermain lebih sabar, ungkap Akur, sapaan akrab Alek Kuniawan Kepala Bapenda yang turut memberikan semangat dari bench pinggir lapangan.

Pada pertandingan berikutnya, Bapenda akan menantang tim futsal Dispusip. Pertandingan tersebut akan berlangsung pada Rabu sore (01/03/2023) pukul 16.55 WIB s.d selesai bertempat di lapangan yang sama, Lapangan Futsal Komplek Perkantoran Pemko Tenayan Raya. Dipastikan lolos ke tahapan selanjutnya, Tim Futsal Bapenda berusaha lolos ke fase Knock Out sebagai pemuncak klasemen namun hal ini akan ditentukan oleh hasil pertandingan ketiga yang akan dijalaninya tersebut.

"Mudah-mudahan tim Bapenda lolos ke fase knock out sebagai pemuncak grup, sebenarnya tim sudah bermain bagus, agak panikan aja tadi karena kecolongan gol di awal permainan" tukas Akur yang juga Ketua ISSI Pekanbaru.

Pertandingan Futsal merupakan salah satu partai yang dilombakan dalam ajang Piala Walikota Pekanbaru tahun 2023. Ajang ini ditandai dengan tendangan pertama Bapak Walikota Pekanbaru, Muflihun S.STP, M.AP ke mulut gawang pada Jumat  lalu (24/02/2023) di Lapangan Olahraga Komplek Perkantoran Tenayan Raya. Turnamen kali ini juga memperlombakan olahraga voli. Opening ceremony tersebut juga ditandai dengan penandatanganan prasasti peresmian lapangan olahraga oleh BM 1 A yang turut disaksikan pejabat di Lingkungan Pemko Pekanbaru dan Perwakilan Forkopimda.

Tim Humas Bapenda Kota Pekanbaru